Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2022
Kapolri Berikan Penghargaan ke Atlet Polri yang Sumbang Medali untuk Indonesia di Sea Games  JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi kepada personel Polri sebagai atlet yang telah menyumbangkan medali emas, perak dan perunggu untuk Indonesia dalam perhelatan Sea Games Vietnam.  Upacara pemberian penghargaan kepada atlet dari Polri tersebut diselenggarakan di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (30/5/2022).  "Baru saja kita melaksanakan pemberian piagam penghargaan pin emas kepada anggota kita 15 orang yang telah berprestasi, dan ikut mengharumkan nama bangsa khususnya dalam pelaksanaan Sea Games di Vietnam kemarin," kata Sigit dalam kegiatan tersebut.  Karena telah ikut mengharumkan nama Bangsa dan negara Indonesia di Sea Games, Sigit mewakili institusi Polri menyampaikan penghormatan setinggi-tingginya kepada seluruh atlet Polri yang telah meraih medali serta mengibarkan bendera merah putih d
TNI-Polri dan Kemenkes Gelar Baksos Kesehatan di Banten Kepolisian Republik Indonesia (Polri) bekerja sama dengan TNI, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan satuan tugas lain terdiri dari tenaga medis, paramedis dan non medis melaksanakan bakti sosial (baksos) kesehatan di Banten. Kegiatan bakti sosial kesehatan dilakukan rangka peringatan Haul ke-129 Guru Bangsa Syekh Nawawi Al-Bantani dan juga dalam rangka rangkaian HUT Bhayangkara ke-76 tahun 2022. "Telah dilaksanakan kegiatan bakti sosial kesehatan dalam rangka peringatan Haul ke-129 Guru Bangsa Syekh Nawawi Al-Bantani dan dalam rangka rangkaian HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, (28/5/2022). Dedi memuturkan, target kegiatan ini adalah sebanyak 1.000 orang mengikuti vaksinasi booster dengan menggunakan vaksin Pfizer, pengobatan umum, spesialis anak dan penyakit dalam. "Dilakukan juga pembagian sembako dari Kapolda B
Buya Syafii Maarif Meninggal Dunia, Kapolri: Kita Kehilangan Tokoh dan Bapak Bangsa  Yogyakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mewakili keluarga besar institusi Polri menyampaikan duka cita dan belasungkawa yang mendalam atas  wafatnya mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii.  "Innalillahi wa innailaihi rajiun, tentunya dalam kesempatan ini kita semua mengucapkan turut berduka cita kepada seluruh keluarga," kata Sigit saat melayat Buya Syafii di Masjid Gede Kauman, Jumat (27/5/2022). Dalam hal ini, Sigit menyatakan bahwa Buya Syafii, adalah sosok tokoh dan bapak bangsa yang selalu memberikan pesan-pesan positif kebangsaan.  "Kita telah kehilangan tokoh dan bapak bangsa yang selama ini selalu memberikan pesan-pesan kepada kita semua. Tentunya kita semua kehilangan," ujar Sigit. Meski telah kehilangan sosok tokoh dan bapak bangsa, Sigit berharap, semua pesan positif ataupun amanah yang selalu disampaikan
Polri Paparkan Pengamanan dan Penanganan Bencana 91 Command Center Bali ke Deputi Sekjen PBB Dikunjungi Deputi Sekjen PBB, Polri Pastikan 91 Command Center Siap Lakukan Pengamanan dan Penanganan Bencana Jakarta - Deputy Secretary General Of The United Nation, Mrs Amina J Mohhamed menyambangi 91 Command Center di Bali, dalam rangka meninjau fasilitas dan fitur yang tersedia dalm mendukung pengamanan GPDRR dan sistem manejemen monitoring bencana alam, gempa bumi dan tsunami. Kepala Divisi Humas Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan bahwa, dalam kesempatan itu, Deputi Sekjen PBB dipaparkan soal fasilitas dan fitur di Command Center ITDC yang dibangun Polri sudah lengkap dalam mendukung pengamanan event Internasional, kegiatan masyarakat serta kepariwisataan.  "Serta fungsi Command Center bisa dialihkan sebagai sistem manajemen dan monitoring serta penanggulangan bencana alam , gempa bumi dan tsunami apabila terjadi di Bali," kata Dedi kepada awak media, Rabu (25/5). Dedi m
Terima Audiensi KPU, Kapolri Komitmen Amankan Seluruh Tahapan Pemilu 2024 Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menerima audiensi Komisioner Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI), di Gedung Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (23/5/2022). Perwakilan kedua instansi negara itu membahas kesiapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. "Baru saja kami mendapatkan kehormatan, menerima kunjungan silaturahmi sekaligus koordinasi awal antara Komisioner KPU dengan jajaran kepolisian," kata Sigit usai audiensi kepada wartawan.  Menurut Sigit, pesta demokrasi 2024 nantinya akan lebih kompleks dibandingkan sebelum-sebelumnya. Alasannya, kata Sigit, dalam Pemilu tersebut akan dilaksanakan pemilihan yang serentak, baik tingkat eksekutif maupun legislatif.  Oleh sebab itu, Sigit menyebut, dalam kesempatan audiensi ini, KPU memaparkan kepada pihak kepolisian mengenai seluruh tahapan dan proses pelaksanaan Pemilu 2024.  "Sehingga perlu persiapan yang lebih awal, d
Selamat Natal Tarigan, SP, Direktur Operasional PT. KAP Seponti  Kec. Seponti Kab. Kayong Utara berterima Kasih kepada Presiden Jokowi dengan adanya karena Cabut Larangan Ekspor  Presiden Jokowi Diapresiasi dari Perusahaan PT KAP yang berada di Kec. Seponti Kab. Kayong Utara  Usai Cabut Larangan Ekspor  Sukadana_Kayong Utara Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) resmi mencabut larangan ekspor minyak goreng dan juga Crude Palm Oil (CPO). Hal itu akan mulai berlaku pada 23 Mei 2022 mendatang.  Selamat Natal Tarigan, SP direktur PT. KAP yang berada di Kec. Seponti Kab. Kayong Utara pun menyambut baik dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi terkait keputusan untuk mencabut larangan ekspor tersebut.  Apresiasi itu datang dari Perusahaan PT KAP  yang berada di Kec. Seponti Kab. Kayong Utara "Mengapresiasi dan berterima kasih  kepada Bapak Presiden Joko Widodo telah mengumumkan secara resmi pencabutan larangan ekspor CPO yang akan berlaku pada tanggal 23
Petani Kelapa Sawit Indonesia Terima Kasih ke Presiden Jokowi Karena Cabut Larangan Ekspor  Presiden Jokowi Diapresiasi Petani Sawit Indonesia Usai Cabut Larangan Ekspor  Jakarta - Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) resmi mencabut larangan ekspor minyak goreng dan juga Crude Palm Oil (CPO). Hal itu akan mulai berlaku pada 23 Mei 2022 mendatang.  Organiasi petani kelapa sawit Indonesia pun menyambut baik dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Jokowi terkait keputusan untuk mecabut larangan ekspor tersebut.  Apresiasi itu datang dari, Serikat Petani Kelapa Sawit (SPKS), Apkasindo Perjuangan, Forum Petani Kelapa Sawit Berkelanjutan Indonesia (FORTASBI), Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perkebunan Inti Rakyat (ASPEKPIR), Perkumpulan Forum Petani Kelapa Sawit Jaya Indonesia (POPSI), Serikat Petani Indonesia (SPI), Jaringan Petani Sawit Berkelanjutan Indonesia (Japsbi),  "Mengapresiasi dan berterima kasih  kepada Bapak Presiden Joko Widodo telah mengumumkan se
Assalamualaikum Wr.Wb Salam Sejahtera Untuk Kita Semua Press Release Nomor : 125 / V / HUM.6.1.1. / 2022 / Bidhumas Kamis, 19 Mei 2022 *Polda Kalbar Buka Gerai Vaksinasi Selama Empat Hari di Sepuluh Titik* *Selama Empat Hari Polda Kalbar Gelar Vaksinasi Serentak, Dengan Target 1.210 Dosis* PONTIANAK, KALBAR - Kepolisian Daerah Kalimantan Barat menggelar vaksinasi Covid-19 serentak selama empat hari. Vaksinasi serentak ini berlangsung selama empat hari, mulai dari tanggal 19 Mei sampai 22 Mei 2022. Yang akan digelar di sepuluh titik di Kota Pontianak. Kabiddokkes Polda Kalbar Kombes Pol Waloejo Noegroho mengatakan, hari ini sampai tiga hari kedepan akan dilaksanakan vaksinasi serentak di sepuluh titik. "Hari ini ada tiga titik, Biddokkes Polda Kalbar, Yayasan Bhakti Suci, dan SMK N 3 Pontianak," ungkapnya. Tanggal 20 Mei 2022 ada lima titik, Biddokkes Polda Kalbar, Yayasan Bhakti Suci, SD Stella Marris, Hotel Ibis, dan Masjid Raya Mujahidin. "Untuk tanggal 21
Video Call Pesepeda Peraih Medali Sea Games, Kapolri: Indonesia Sangat Bangga Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan ucapan selamat kepada para Atlet sepeda Indonesia atas raihan medali emas dan perak di ajang Sea Games Vietnam. Apresiasi itu disampaikan secara langsung melalui sambungan video call.  Sigit yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) menyebut bahwa, raihan tersebut telah mengharumkan serta membanggakan Bangsa Indonesia dalam ajang pesta olahraga se-Asia Tenggara itu.  "Selamat atas prestasinya. Terima kasih sudah mendapatkan medali emas dan mengibarkan bendera merah putih di Sea Games Hanoi. Kita lihat ini ada peningkatan dari tahun lalu dapat medali emas, selamat ya. Saya kira kita semua di Indonesia sangat bangga. Terima kasih kepada semua tim yang tergabung termasuk ofisial, pelatih dan tim dokter serta rekan-rekan lain. Saya kira ini menjadi hadiah kita semua," kata Sigit dalam sambungan vid
Kapolri Tekankan Terus Awasi Implementasi Kebijakan Larangan Ekspor Minyak Goreng  Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan pihak Kepolisian masih terus melakukan pengawasan terkait dengan implementasi kebijakan yang dikeluarkan oleh Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) soal larangan ekspor minyak goreng dan juga Crude Palm Oil (CPO). Sigit menyatakan, jajaran kepolisian terus melakukan pemantauan ke pihak produsen maupun pasar terkait kebijakan tersebut. Dalam hal ini, kata Sigit, itu dilakukan untuk memastikan ketersediaan stok nasional serta pengendalian harga minyak goreng jenis curah. "Polri akan terus melakukan pengawasan dan pengecekan di lapangan terhadap proses realisasi produksi dan distribusi minyak goreng curah oleh perusahaan. Serta akan memonitor pelaksanaan kebijakan larangan ekspor sebagaimana perintah Bapak Presiden," kata Sigit dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Jakarta, Kamis (12/5/2022). Berdasarkan data dan temu
Assalamualaikum Wr.Wb Salam Sejahtera Untuk Kita Semua Press Release Nomor : 121 / V / HUM.6.1.1. / 2022 / Bidhumas Rabu, 11 Mei 2022 *Kapolda Gelar Sertijab Dua Pejabat Utama Polda Kalbar* *Pimpin Sertijab Dua Pejabat Utamanya, Ini Pesan Kapolda Kalbar* *Dua Pejabat Utama Polda Kalbar Laksanakan Serah Terima Jabatan* PONTIANAK, KALBAR - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Irjen Pol Suryanbodo Asmoro memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) dua Pejabat Utamanya. Serah terima jabatan ini berlangsung di Balai Kemitraan Polda Kalbar, Rabu (11/5). Pejabat utama yang diserahterimakan adalah Karo SDM Polda Kalbar Kombes Pol Langgeng Purnomo kepada Kombes Pol Sugiarto. Kemudian, jabatan Dansat Brimob Polda Kalbar Kombes Pol Rantau Isnur Eka diserahkan kepada Kombes Pol Muhammad Guntur.  Dalam amanatnya, Suryanbodo mengatakan, untuk pejabat yang lama saya ucapkan terima kasih atas pengabdian dan dedikasinya selama menjabat di Polda Kalbar. "Kepada pejabat yang ba
Assalamualaikum Wr.Wb Salam Sejahtera Untuk Kita Semua Press Release Nomor : 122 / V / HUM.6.1.1. / 2022 / Bidhumas Rabu, 11 Mei 2022 *Polda Kalbar Gelar Vaksinasi Presisi di 8 Titik Selama Dua Hari* *Hari Ini dan Lusa, Polda Kalbar Gelar Vaksinasi Presisi* PONTIANAK, KALBAR - Polda Kalimantan Barat membuka gerai vaksinasi selama dua hari. Mulai hari ini 11 Mei, hingga besok 12 Mei 2022 akan dilaksanakan vaksinasi di 8 titik gerai vaksinasi presisi. Kabiddokkes Polda Kalbar Kombes Pol Waloejo Noegroho mengatakan, hari ini dan besok Polda Kalbar akan membuka gerai vaksinasi di 8 titik selama dua hari. "Adapun titik yang dilaksanakan vaksinasi hari ini yakni Biddokkes Polda Kalbar, Rumah Sakit Bhayangkara, Yayasan Bhakti Suci, Pasar Tengah, dan Mega Mall," jelasnya. Untuk besok 12 Mei 2022 akan dilaksanakan di Biddokkes Polda Kalbar, Yayasan Bhakti Suci, dan Mega Mall. "Vaksinasi presisi ini dilakukan untuk mempercepat proses peningkatan vaksinasi dosis tiga at
Cek Arus Balik di Tol Cikatama, Kapolri: Kemungkinan One Way Waktunya Diperpanjang Cikampek - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan pengecekan langsung terkait dengan situasi arus balik Lebaran 2022 serta penerapan rekayasa lalu lintas skema one way, di Tol Cikampek Utama (Cikatama) KM 70, Sabtu (7/5/2022) malam. "Baru saja kita melaksanakan peninjauan dan melakukan rapat untuk mengetahui perkembangan terkait dengan arus balik khususnya pantauan dari KM 70 di Tol Cikatama," kata Sigit dalam pengecekan langsungnya.  Berdasarkan tinjauan langsungnya, Sigit mengungkapkan bahwa, volume kendaraan terus mengalami peningkatan hingga saat ini. Menurut Sigit, berdasarkan laporan, diprediksi malam ini jumlah kendaraan yang melintas akan mencapai angka 160 ribu per jamnya, dan akan terus meningkat sampai dengan esok hari.  "Tentunya angka-angka ini menjadi perhatian kita. Kemudian di Kalikangkung kita lihat juga terjadi peningkatan khusus mulai dari ja
Tinjau Arus Balik di Bakauheni , Kapolri Minta Masyarakat Manfaatkan WFH dan Libur Sekolah MERAK - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo meninjau sekaligus mengecek kesiapan pengamanan arus balik Lebaran 2022 di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Sabtu (7/5/2022).  Menurut Sigit, jika melihat grafik arus balik Lebaran di Pelabuhan Bakauheni mulai dari dua hingga tiga hari ke belakang, mengalami peningkatan kapasitas penumpang. Dari 15.000 orang kemudian naik 16.000 dan naik lagi 31.000. Dan kemungkinan malam hari ini bisa naik 41.000.  Menurut dia, untuk mengantisipasi terjadinya kepadatan, pihaknya sudah mendengar dan melihat bagaimana skema persiapan yang dilakukan rekan-rekan yang melakukan pengamanan di pelabuhan untuk menghadapi puncak arus balik.  Mulai dari mengatur rest-rest area sebagai tempat menampung, manakala terjadi kepadatan di dermaga sampai dengan menambah jumlah dermaga di Bakauheni yaitu dermaga Panjang dan BBJ serta juga jumlah kapal. "Saya kira d
Kapolri Pastikan Polisi akan Berikan Pelayanan Maksimal Hadapi Arus Balik Lebaran  Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung situasi terkini arus balik Lebaran 2022 serta upaya rekayasa lalu lintas yang diterapkan untuk mengurai kepadatan, di Pos Pengamanan Halim Km 3+500, Jakarta, Jumat (6/5/2022). Dalam kesempatan itu, Sigit mengecek rekayasa lalu lintas skema one Way dalam menghadapi arus balik yang telah diterapkan sejak pukul 14.00 WIB, mulai dari KM 414 Tol Kalikangkung hingga KM 47 Tol Cikampek, dilanjutkan dengan Contraflow hingga KM 28.  "Dari proses perjalanan one way yang dilaksanakan mulai dari jam 14.00 WIB, maka kita lihat bahwa kepala one way sudah masuk di KM 70 kurang lebih sekitar tiga sampai empat jam. Lalu selanjutnya dari KM 70 ke KM 47 di berlakukan One Way dan kemudian KM 47 sampai dengan KM 28 diberlakukan Contraflow," kata Sigit usai melakukan peninjauan.  Sigit menjelaskan, rekayasa lalu lintas one way sudah ditera
Sudah Tepat, DPR Minta Imbauan Kapolri Soal WFH Cegah Macet Arus Balik Ditindaklanjuti    JAKARTA— Imbauan dan saran Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo agar instansi pemerintah dan swasta menerapkan Work From Home (WFH) setelah momen libur lebaran disambut baik anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).  Anggota komisi III DPR RI Fraksi Golkar, Supriansa mengatakan, imbauan Kapolri ini merupakan langkah bijak agar masyarakat nyaman beraktivitas di tengah puncak arus balik lebaran nanti. "Saya kira imbauan kapolri merupakan salah satu solusi untuk mengantisipasi kemacetan arus balik. Itu patut dipertimbangkan,” ucap Supriansa saat dihubungi wartawan, Jumat (6/5).  Pasalnya, menurut Supriansa, imbauan Kapolri ini didasari dengan kerja aparat kepolisian yang betul-betul memantau kodisi arus mudik maupun arus balik, sehingga dengan begitu prediksi puncak arus balik kemacetan usai libur lebaran dapat dipastikan tepat.  "Informasi Kepolsian tentu lebih tepat karena jajar
Arus Balik, Kapolri Pastikan Siapkan Strategi Urai Kepadatan di Jalan Tol dan Pelabuhan Bakauheni  Bali - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, Polri bersama stakeholder terkait telah menyiapkan strategi pengaturan lalu lintas untuk menghadapi arus balik Lebaran 2022. Beberapa strategi yang digunakan sama dengan arus mudik yakni mulai dari Contraflow hingga One Way. Menurut Sigit, strategi rekayasa lalu lintas itu, untuk mencegah serta mengurai kepadatan arus balik Lebaran, yang mana pada hari ini juga telah dimulai. Pasalnya, telah terjadi peningkatan volume kendaraan di beberapa ruas jalan, khususnya wilayah Jawa Barat yang mengarah ke Jakarta. "Sama seperti pada saat mudik kemarin maka rekayasa ataupun strategi mulai dari bagaimana mengatur Confraflow, lalu bagaimana pengaturan One Way," kata Sigit usai meninjau lokasi wisata Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Bali, Kamis (5/4/2022). Sigit menjelaskan, penerapan rekayasa lalu lintas akan tetap bersifat s
7 Cara Cegah Kepadatan Lalin Arus Balik: One Way, RAMS Hingga Rute Alternatif Polri berkolaborasi dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) serta stakeholder lainnya, telah menyiapkan langkah-langkah untuk mencegah terjadinya kepadatan lalu lintas pada arus balik mudik Lebaran 2022. Ada 7 langkah yang akan diterapkan dalam rangka mengupayakan keamanan, keselamatan dan kenyamanan masyarakat saat melakukan perjalanan kembali dari kampung halaman ke kota domisilinya. “Pertama, penerapan rekayasa lalu lintas berupa sistem satu arah (one way) mulai KM 414 atau Gerbang Tol Kalikangkung sampai dengan KM 70 Gerbang Tol Cikampek Utama,” kata Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, dalam keterangan tertulis, Rabu (4/5/2022). Dedi menjelaskan jika volume kendaraan sangat padat menuju Jakarta, maka sejak hari Jumat tanggal 6 Mei 2022 pukul 14.00 sampai 24.00 WIB akan diberlakukan one way dimulai GT Kalikangkung KM 414 sd Tol Cikampek KM 47, diteruskan Contra Flow sd KM. 28,5. Rekayasa
Kecelakaan Mudik Tahun Ini Menurun Dibandingkan Tahun Lalu Jakarta, Posko Operasi Ketupat tahun 2022 melaporkan bahwa terjadi 51 kecelakaan di Jalan Tol sepanjang musim arus mudik Lebaran 2022. Angka itu rekapitulasi mulai tanggal 23 April hingga 2 Mei 2022. "Sementara kecelakaan di jalan non-tol terjadi sebanyak 2.894 kejadian," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada awak media, Selasa (3/5). Jika ditotal secara keseluruhan jumlah kecelakaan di tol maupun non tol sebanyak 2.945. Tetapi, angka itu mengalami penurunan sebanyak 1 persen jika dibandingkan tahun 2021 lalu, yang dimana adanya larangan mudik bagi masyarakat.  "Jumlah korban meninggal dunia, luka ringan mengalami penurunan. Untuk luka berat ada peningkatan," ujar Dedi. Dalam kesempatan ini, Korlantas Polri, kata Dedi juga mengimbau kepada seluruh masyarakat yang mudik untuk menghindari puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada tanggal 6,7,8 Mei 2022. "Karena itu, bisa dip
Kapolri Ucapkan Selamat Idul Fitri: Perkokoh Kebersamaan dan Rajut Persatuan Wujudkan Indonesia Tangguh dan Tumbuh Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah kepada seluruh umat Muslim di Indonesia. Ia berharap perayaan ini dapat dijadikan momentum untuk seluruh masyarakat kembali ke fitrah. "Di tengah gema takbir yang berkumandang di hari fitrah, saya Jenderal Polisi DRS. Listyo Sigit Prabowo, M.SI Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri), mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin, kepada seluruh umat muslim di Indonesia," kata Sigit dalam tayangan videonya, Minggu (1/5/2022). Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran pada hari Senin, 2 Mei 2022. Sigit mengungkapkan, perayaan Hari Raya Idul Fitri ini juga diharapkan bisa menjadi momentum bagi seluruh mas